Begini Langkah Mudah Membuat Pizza Oven Sendiri Dirumah!

Gambar 2 wanita sedang membuat pizza

Walaupun merupakan makanan khas Italia, ada banyak orang Indonesia yang lidahnya cocok dengan Pizza oven. Maka dari itu, ada berbagai macam franchise restoran pizza yang selalu ramai pelanggan. Dan saking sukanya dengan makanan western satu ini, ada beberapa orang yang ingin membuatnya sendiri dirumah.

Apalagi dengan membuatnya sendiri, anda bisa memberi banyak topping kesukaan dan mengukur ketebalan adonannya dengan pas. Tapi, sayangnya tidak semua orang bisa membuat pizza sendiri dengan hasil sempurna. 

Lantas, bagi yang masih berencana membuatnya sendiri dirumah, berikut ada beberapa cara mudah dalam membuat pizza yang bisa anda ikuti,

MEMBUAT ADONAN KULIT PIZZA

Agar adonan kulit pizza anda berhasil dan bagus, ada 2 bahan yang dibutuhkan. Bahan pertama untuk bahan biangnya adalah dari ragi instan, gula pasir, dan air hangat. Sedangkan bahan kedua adalah tepung terigu, minyak goreng, garam, dan air.

Lalu anda bisa mencampur bahan-bahan biangnya dan diamkan 10 menit saja, jangan lama-lama agar tidak pecah dan terasa asam nanti. Lalu campur bahan lain serta tambah ragi instan. Uleni adonan sampai kalis. Masukan minyak serta garam dan lanjut ulen sampai tampak elastis atau bisa lentur dan tidak mudah robek saat ditarik.

Jangan lupa perhatikan proses pengistirahatan adonannya, supaya bisa mengembang bagus dan hasilnya lembut juga empuk.

MEMBENTUK PIZZA                     

Jika sudah, mulai bentuklah adonan pizza oven tersebut. Anda bisa menggiling dengan rolling pin, dan giling sampai ketebalan pizzanya sudah sesuai. Tapi ingat, jangan menggiling adonan pizza terlalu tipis, karena nantinya akan dapat mudah gosong dan terlalu kering.

MEMANGGANG PIZZA DAN BERI TOPPING

Pangganglah adonan sampai kurang lebih 2 kali. Panggangan pertama untuk mematangkan adonan kulit. Tapi sebelum memanggangnya, jangan lupa tusuk pelan dengan garpu agar tidak mengembang. Lalu panggang dengan suhu 200 derajat celcius selama 7 menit.

Jika sudah baru beri topping, anda bisa memberi topping sesukanya, mau itu sosis, jamur, paprika, sampai keju-kejuan. Jika sudah, panggang untuk kedua kalinya. Hal ini supaya topping tidak kering dan hangus. Pangganglah dengan suhu 190 derajat celcius selama sekitar 5 menit.

MEMBUAT SAUS PIZZA

Saus pizza biasanya mempunyai bahan utama tomat. Tomat tersebut anda rebus lalu cincang. Tapi agar lebih enak, bisa tambahkan tomat pasra. Biasanya tomat pasta sudah dimasak dengan rempah sehingga rasanya lebih sedap dan tajam.

ini dibuat dengan bahan utama tomat. Tomat ini direbus lalu dicincang.

Saus pizza ini bisa anda campur dengan daging cincang maupun tomat saja. Dan enaknya jika anda membuat sendiri saus dalam jumlah banyak, nantinya bisa disimpan dan dibuat untuk pizza-pizza berikutnya yang akan dibuat.

Jadi diatas itulah beberapa tips dan cara membuat pizza oven di rumah sendiri dengan mudah. Ditambah jika anda membuatnya dengan keluarga, dijamin rasa memasaknya akan semakin seru!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *